Hadis 13 – perumpamaan antara orang yang bersedekah dengan orang bakhil


حَدَّثَنَا مُوسَى حَدَّثَنَا وُهَيْبٌ حَدَّثَنَا ابْنُ طَاوُسٍ عَنْ أَبِيهِ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ قَالَ قَالَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ

مَثَلُ الْبَخِيلِ وَالْمُتَصَدِّقِ كَمَثَلِ رَجُلَيْنِ عَلَيْهِمَا جُبْنَانِ مِنْ حَدِيدٍ. وَحَدَّثَنَا أَبُو الْيَمَانِ أَخْبَرَنَا شُعَيْبٌ حَدَّثَنَا أَبُو الزَّنَادِ

أَنْ عَبْدَ الرَّحْمَنِ حَدَّثَهُ أَنَّهُ سَمِعَ أَبَا هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ أَنَّهُ سَمِعَ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ

مَثَلُ الْبَخِيلِ وَالْمُنْفِقِ كَمَثَلِ رَجُلَيْنِ عَلَيْهِمَا جُبْتَانِ مِنْ حَدِيدٍ مِنْ تُدِيهِمَا إِلَى تَرَاقِيهِمَا فَأَمَّا الْمُنْفِقُ فَلَا يُنْفِقُ إِلَّا سَبَغَتْ أَوْ وَفَرَتْ عَلَى جِلْدِهِ حَتَّى تُخْفِيَ بَنَانَهُ وَتَعْفُوَ أَثَرَهُ وَأَمَّا الْبَخِيلُ فَلَا يُرِيدُ أَنْ يُنْفِقَ شَيْئًا إِلا لَزِقَتْ كُلُّ حَلْقَةٍ مَكَانَهَا فَهُوَ يُوَسِّعُهَا وَلَا تسِعُ

تَابَعَهُ الْحَسَنُ بْنُ مُسْلِمٍ عَنْ طَاوُسٍ فِي الْجُبْتَيْنِ وَقَالَ حَنْظَلَهُ عَنْ طَاوُسٍ جُنَّتَانِ وَقَالَ اللَّيْثُ حَدَّثَنِي جَعْفَرٌ عَنِ ابْنِ هُرْمُزَ سَمِعْتُ أَبَا هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ عَنِ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ جُنَّتَانِ

 

Musa telah memberitahukan kepada kami, Wuhaib telah memberita hukan kepada kami, Ibnu Thawus telah memberitahukan kepada kami, dari ayahnya, dari Abu Hurairah Radhiyallahu Anhu ia berkata,

“Nabi Shallallahu Alaihi wa Sallam bersabda:

“Perumpamaan antara orang yang bakhil dengan orang yang bersedekah adalah seperti dua orang lelaki yang mengenakan jubah dari besi.”

Abu Al-Yaman juga telah memberitahukan kepada kami, Syu’aib telah mengabarkan kepada kami, Abu Az-Zinad telah memberitahukan kepada kami, Abdurrahman telah memberitahukan kepadaku, ia mende- ngar Abu Hurairah Radhiyallahu Anhu, ia mendengar Rasulullah Shal- lallahu Alaihi toa Sallam bersabda,

“Perumpamaan antara orang yang bakhil dengan orang yang bersedekah adalah seperti dua orang lelaki yang mengenakan jubah terbuat dari besi, mulai dari bagian dadarıya sampai tenggorokannya. Adapun orang yang bersedekah, tidaklah ia bersedekah melainkan jubahnya menutupi sepanjang kulitnya dengan sempurna hingga tertutupi jari-jemarinya dan menghapus bekas jalannya. Adapun orang yang bakhil, maka tidaklah ia ingin menyede- kahkan sesuatu melainkan setiap bagian jubahnya lengket di tempat- nya. Ia berusaha melonggarkan jubahnya tersebut, namun tetap tidak bisa longgar, “

Dimutaba’ah oleh Al-Hasan bin Muslim dari Thawus dengan lafazh: في الجبتين

Hanzhalah meriwayatkan dari Thawus dengan lafazh: خستان Al-Laits berkata, “Telah memberitahukan kepadaku Ja’far dari Ibnu Hurmuz, ia berkata, “Aku mendengar Abu Hurairah Radhiyallahu An- hu,

ia berkata,

“Dari Nabi Shallallahu Alaihi wa Sallam: جستان

 

[Hadits 1443- juga tercantum pada hadits nomor: 1444, 2917, 5299, dan 5797